Anggota DPRD Sulsel H. Andi Syafiuddin Patahuddin Gelar Reses di Luwu Utara, Serap Aspirasi Masyarakat

Redaksi Media
0


Luwu Utara, RedMOL.id - Anggota DPRD Tingkat I Provinsi Sulawesi Selatan, H. Andi Syafiuddin Patahuddin, ST dari Fraksi PKS, menggelar reses di Kompleks Fika Trans Car Wash, Kelurahan Kappuna, Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulsel, pada Sabtu (22/02/2025). Reses ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat dalam reses masa sidang 2 Tahun 2024-2025.


Kegiatan ini dimanfaatkan oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Camat Masamba Andi Yasir Pasande yang juga menjabat sebagai Ketua Ferosa Club Luwu Utara, Abdul Latif selaku Ketua perwakilan IOF Pengcab Lutra, serta perangkat OPD dan sejumlah tokoh masyarakat setempat.


Dalam kesempatan ini, salah satu pengurus komunitas mengungkapkan aspirasi terkait sejumlah daerah di Luwu Utara yang memiliki potensi wisata yang perlu ditingkatkan pembangunannya. Selain itu, infrastruktur jalan juga menjadi perhatian utama yang diharapkan mendapatkan perbaikan guna mendukung aksesibilitas ke daerah wisata tersebut.


H. Andi Syafiuddin Patahuddin, ST menyampaikan bahwa dalam masa reses ini, ia kembali ke daerah pemilihannya (Dapil) di Luwu Utara untuk bersilaturahmi serta berdialog dengan masyarakat. Ia menegaskan bahwa aspirasi yang ditampung akan menjadi bagian dari Pokok Pikiran (Pokir) DPRD yang kemudian akan disampaikan kepada Pemerintah Daerah untuk ditindaklanjuti.


"Pada reses pertama di masa periode 2024-2025 ini, saya selaku anggota Dewan siap menyerap dan menindaklanjuti aspirasi serta pengaduan masyarakat. Semua masukan akan dikumpulkan dan disusun menjadi Pokir DPRD untuk diteruskan ke Pemerintah Kabupaten Luwu Utara," ungkapnya.



Ia menambahkan bahwa seluruh anggota dewan berupaya menjaring aspirasi masyarakat secara optimal, sehingga Pokir yang disusun benar-benar merepresentasikan kebutuhan riil masyarakat Luwu Utara.


"Sebagai wakil rakyat, kami akan memperjuangkan Pokir tersebut agar dapat direalisasikan, khususnya di Luwu Utara sesuai dengan kebutuhan masyarakat," tegasnya.


Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya kegiatan reses sebagai sarana untuk mendengar langsung aspirasi masyarakat, sehingga keputusan yang diambil nantinya benar-benar sesuai dengan kebutuhan warga. Usulan pembangunan yang diajukan di masing-masing daerah diharapkan dapat mempercepat peningkatan kesejahteraan rakyat.


Kegiatan reses ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang hadir, dengan harapan bahwa aspirasi mereka dapat diperjuangkan dan direalisasikan demi kemajuan Kabupaten Luwu Utara.


Redaksi LUTIM

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)

#buttons=(Lanjutkan, Go it!) #days=(20)

Terima Kasi sudah berkunjung ke RedMOL ID, Info Lewat WhatSapp Hubungi Sekarang
Ok, Go it!